Sabtu, 02 Januari 2010

GILASINEMA AWARD 2009 : MY FAVOURITE PERFORMANCES (FEMALE)

Sabtu, 02 Januari 2010

1. MERYL STREEP (JULIE & JULIA)
Tahun ini memang tahunnya Meryl Streep. Belum hilang pesona kekuatan actingnya lewat Doubt, dia kembali memukau lewat peran Julia Child di Julie&Julia. Penampilannya disini sungguh “mengganggu” Gilasinema, terutama dengan penampilan fisiknya yang terlihat besar serta aksennya yang sengau. Benar-benar seorang aktris! Dominasinya di tahun ini makin kuat lewat It’s Complicated dan sumbang suara di Fantastic Mr. Fox.

2. JESSICA LANGE (GREY GARDENS)

Kalau saja Grey Gardens merupakan film layar lebar, Jessica Lange bakal menjadi ancaman bagi Meryl Streep buat menjadi yang terbaik. Penampilannya benar-benar brillian. Apalagi didukung dengan make-up yang bagus. Top deh.

3. GIOVANNA MEZZOGIORNO (VINCERE)
Dengan pesonanya, penonton dibuat yakin mengapa Mussolini bisa begitu tergila-gila dengan sosok Ida yang dia perankan. Giovanna mampu menampilkan aneka emosi dengan sangat apik, sekaligus terlihat cantik.


4. CAREY MULLIGAN (AN EDUCATION)
Sukses menggambarkan sosok gadis remaja di tengah dunia yang penuh godaan dan dusta. Perhatikan perubahan aura wajah Carey yang main lama makin meredup sinarnya sejalan dengan makin dewasanya tokoh yang dia perankan. Tawanya yang kekanankan sungguh menggemaskan dan kondenya membuatnya terlihat seperti Audrey Hepburn di Breakfast at Tiffany's

5. MO’NIQUE (PRECIOUS)
Perannya sebagai ibu kejam sukses membuat Gilasinema ingin menimpuk wajahnya dengan TV!

6. CHARLOTTE GAINSBOURG (ANTICHRIST)
Namanya mungkin masih belum dikenal luas, namun Gilasinema telah menyaksikan aksinya di film My Wife is An Actress dan Happyly Ever After. Perannya dalam Antichrist sungguh jauh berbeda dengan kedua film tadi. Totalitas Charlotte dalam setiap adegan sangat patut diacungi jempol. Tidak semua aktris mau melakukan apa yang dia perlihatkan dalam Antichrist.

7. OK-BIN KIM (THIRST)
Filmografinya belum banyak, namun ternyata dia mampu mengimbangi actor senior Kang-ho Song. Transformasi dari korban menjadi sosok iblis mampu dia bawakan dengan mulus. Kerelaannya beradegan dewasa juga membuat tercengang.


8. MARISSA GIBSON (SAMSON AND DELILAH)
Bukan sosok yang cantik, namun untuk sebuah debut, penampilannya dalam Samson and Delilah sungguh mencengangkan. Meski terbantu dengan dialog yang minim, karakternya yang dibuat babak belur mampu dia terjemahkan dengan baik.

9. MELANIE LAURENT (INGLORIOUS BASTERDS)
Selain Christoph Waltz, penampilan aktris cantik ini membuat Inglorious Basterds terasa lebih dinamis. Setiap kemunculannya, mampu menyingkirkan rasa sebal terhadap penampilan Brad Pitt.

10. ZOE SALDANA (AVATAR)
Meski dibantu dengan olahan computer, tanpa interpretasi yang baik dari Zoe, karakter Neytiri tidak akan terlihat hidup.

Suka Juga : Kristen Scott Thomas (I’ve Loved You So Long), Anna Hathaway (Rachel Getting Married), Charlize Theron (The Burning Plain)

6 komentar:

Anonim mengatakan...

Wow... bang gila udah nonton an education yah? gimana filmnya? aku baru mau nyari streamingnya nih.

gilasinema mengatakan...

Filmnya asyik, meski ceritanya standar. Dan ketika film berakhir, Gilasinema dibuat terpaku (bengong)

Unknown mengatakan...

lagi suka sama Meryl Streep,sebenernya sih baru tertarik pas ngeliat dia di Doubt sama Amy adams.Aktingnya di Devil Wear Prada juga aku suka.

Nyetiri juga aku suka,tapi gak kenal sama Zoe Saldana-nya.

Anonim mengatakan...

untung saya tidak menemukan nama Sandra bullock disini. kalau tidak... errr.....

belum nonton an education tuh.

aduy mengatakan...

an education ceritanya standar abis emang.. simpel bgt cuma dikemas nya aja ciamik ketebak bgt laah.. anyway abang gila sinema ambo setuju pisan ma si meryl streep nomer satu, bener2 tergambar banget di benak ambo sosok si julia child.. beliau emang reliable yaaa haha

Anonim mengatakan...

waktu dapet antichrist pengen nonton, penasaran sama judulnya tapi pas liat2 sekilas adegannya yang di akhir2 yang mestinya sensor (berdarah) jadi gak berani nonton. jadi inget teeth

Posting Komentar

 
GILA SINEMA. Design by Pocket