Rabu, 07 November 2007

EFTER BRYLLUPPET ( AFTER THE WEDDING )

Rabu, 07 November 2007

Apa yang terjadi setelah pernikahan? Sebuah kebenaran, yang mau tidak mau harus diterima dan dihadapi. Sebuah kebenaran yang menuntut adanya pengorbanan dan konsekuensi dari suatu hal yang dipilih. Mungkin ini yang ingin disampaikan oleh sutradara asal Denmark, Susanne Bier, lewat filmnya yang berjudul Efter Brylluppet ( After the Wedding ).

Dibintangi oleh Mads Mikkelsen yang tampil menyebalkan di Casino Royale, film ini mengalir pelan, tapi terasa puitis sehingga tidak membuat mata mengantuk.

Kisahnya bermula ketika Jacob ( Mads Mikkelsen ) yang mendedikasikan hidupnya menangani anak terlantar di India menerima penawaran bantuan dari pengusaha Denmark. Suatu hal yang datang tepat pada waktunya, mengingat yayasan yang dia kelola terancam tidak bisa diteruskan karena kurangnya dana.

Di awal film ini digambarkan dengan jelas betapa Jacob ini sosok yang penyayang terhadap anak-anak yang terbuang.

Menanggapi penawaran tersebut, Jacob pun terbang ke Denmark dengan membawa proposal. Di Denmark, pengusaha tersebut, Jorgen (Rolf Lassgård ), mengundang Jacob untuk datang ke pesta pernikahan putrinya, Anna (Stine Fischer Christensen ). Tak dinyana, di pesta tersebut dia bertemu dengan wanita dari masa lalunya, Helena (Sidse Babett Knudsen ). Cerita kemudian bergulir dengan mengungkapkan berbagai rahasia di masa lalu, yang membuat orang-orang yang terlibat menjadi terluka. Kebenaran yang muncul belum sempat diterima sepenuhnya, sudah muncul kebenaran-kebenaran yang lain yang membuat pelik batin para tokoh di film ini.

After the Wedding mengajak kita untuk memahami bahwa di balik sebuah peristiwa ada sesuatu setelahnya. Entah itu kebahagiaan, kepedihan dan pilihan-pilihan yang membuat hidup kita penuh warna, walau kadang rasanya terlalu pelik untuk dihadapi.

Film ini di Oscar kemarin, berhasil masuk nominasi di kategori Best Foreign Film. 3,5/5

English


EFTER BRYLLUPPET (AFTER THE WEDDING)


What would happen after the married? A truth which is we have to deal wheter we like it or not, a truth that demand the sacrifice and the consequences for something that we have been choose. Probably this is what Susanne Bier want to say trough her film Efter Bryllupet (After The Wedding).
Stared by Mads Mikkelsen that perform resentful in Casino Royale, the film is flowing slowly but it's feel like a poetry that isn't boring.
It start when Jacob (Mads Mikkelsen) who dedicated his life to take care the neglected children in India accept the offer from the business man from Denmark. A thing that just in time, consider that the foundation he build is lacking of found.
At the beginning of the film it's describe that Jacob is so generous and loving person to neglected children.
Considering the offer, Jacob flew to Denmark and brought his proposal. In Denmark, Jorge (Rolf Lassgard) the business man is inviting Jacob to come to his daughter's wedding party, Anna (Stine Fischer Christensen). In the party Jacob meet his girl friend from his past, Helena (Sidse Babett Knudsen), unexpectedly. Then the story revealed the secret from the past which is hurt to the people who involved with. The truth that not completely accepted but there already shown the other truth that make more complicated.
After the Wedding take us to understand that behind all of the moment there must be something after it. Which can be happiness, sorrow, and the choices that make our live so colorfull even sometimes it's so complicated.
This film is nomeniss for the Best Foreign Film Category for last Oscar. 3,5/5

0 komentar:

Posting Komentar

 
GILA SINEMA. Design by Pocket